Yuk Simak Rahasia Sukses Pendiri Hijup Diajeng Lestari


Apa yang bisa digambarkan dari sosok Diajeng Lestari selain cantik dan bersahaja? Tampil dengan busana muslimah telah mendorongnya untuk membuka fashion bernuansa islami, dengan mendirikan bisnis startup HijUp.com.

Sebelumnya, wanita berusia 30 tahun ini telah bekerja di sebuah perusahaan terkemuka di Jakarta. Namun karena keinginannya untuk berwirausaha lebih tinggi, ia pun meninggalkan pekerjaan yang tengah digelutinya itu demi bisa membangun situs jual beli online muslimah terbesar bernama HijUp.

Meski sebelumnya ia sudah terbilang mapan dengan pekerjaannya, Diajeng merasa tidak puas, ia ingin menempuh jalur yang berbeda, terutama dengan membawa busana muslimah Indonesia menembus kancah dunia.

Didukung sang suami yang lebih dulu menerjunkan diri sebagai CEO Bukalapak, Achmad Zaky, Diajeng kini sukses mendulang untung dari bisnis yang telah dirintisnya.

Bukan dengan jalan yang mudah Diajeng bisa menempuh fase ini. Bagi CEO HijUp.com, ada beberapa tips bisnis yang ia tempuh agar bisa mencapai kesuksesan. Kelima tips bisnis tersebut ia singkat dengan kata "HIJUP". Teman-teman ingin tahu apa saja 5 tips bisnis tersebut?

Ya! Bermula dari kata H
Harus tahu minat kamu seperti apa dan karya apa yang ingin kamu wujudkan!
Untuk kamu yang ingin memulai bisnis, Diajeng menjelaskan untuk memulainya kamu harus tahu apa yang ingin kamu wujudkan. jika tidak, bisnis yang kamu jalankan tidak akan bertahan lama. 


Yang kedua dari kata I
Inovasi harus terus kamu tekuni!
Inovasi merupakan perbaikan dari produk yang sudah ada. Seperti kamu akan mengevaluasi hasil produk sebelumnya, dari bahan dan model harus dibuat inovasi kembali dan hasilnya akan menjadi lebih baik lagi.

Yang ketiga dari kata J
Jangan ragu untuk memulai!
Just do it! Bisnis itu seperti berenang, kamu harus bisa baca buku untuk tahu caranya tapi tidak mungkin bisa langsung jago kalau kamu tidak mencobanya.

Yang keempat dari kata U
Uniknya suatu produk
Ya, menurut Diajeng kamu sebagai konseptor harus terus memberikan ide yang sangat unik bagi produk yang ingin kamu hasilkan. Kamu tahu kenapa?
Karena kalau biasa saja sudah sangat biasa dengan produk-produk yang ada dipasaran.

Yang kelima dari kata P
Pray! atau berdoa lah terus, jangan melupakan kehendak-Nya.
Tentunya kamu harus terus banyak berdoa agar kamu bisa memandang jauh kedepan dari apa yang ingin kamu lakukan.

Itulah 5 tips bisnis agar kamu bisa sukses mendunia membawa sebuah impian dan anganmu menjadi kenyataan dari Diajeng Lestari. Namun, ia enggan mengungkapkan berapa omzet dari penjualan HiJup. Tak diragukan lagi pasti ia memiliki omzet yang sangat menjulang tinggi, karena produk HiJup tak hanya beredar di Indonesia saja, namun juga laris hingga mancanegara.

Sumber:  www.smartbisnis.co.id


Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "Yuk Simak Rahasia Sukses Pendiri Hijup Diajeng Lestari"

Post a Comment