Ingin Memulai Usaha Batu Alam? Ikuti Tips Ini





Mereka yang telah memiliki tempat tinggal pasti ingin rumahnya terasa nyaman dan terlihat lebih indah. Mereka akan mencari bahan-bahan dan seseorang yang dapat menunjang hal tersebut. Nah, ada peluang yang bisa Anda manfaatkan dalam hal ini. Salah satu ide bisnis yang dapat membuat tempat tinggal adalah mendekorasi dengan batu alam.
Dewasa ini tren mendekorasi tempat tinggal dengan batu alam memang sedang naik. Anda dapat melihat contohnya dengan memasuki kompleks perumahan yang ada di sekitar tempat tinggal Anda. Pasti ada saja, sebagian rumah yang telah menggunakan dekorasi batu alam. Bila Anda ingin mengambil peluang ini, Anda harus mempersiapkannya dengan matang. Karena seperti usaha lainnya, usaha batu alam pun juga memiliki risiko. Lalu, apa saja persiapan yang harus dilakukan untuk memulai usaha batu alam? Simak tipsnya berikut ini.

      1.      Riset Pasar
Hal pertama yang harus Anda lakukan untuk memulai usaha batu alam adalah melakukan riset pada pasar yang akan Anda bidik. Apakah Anda akan memulai dari area kecil seperti perumahan penduduk, atau langsung menyasar segmen yang lebih besar seperti instansi atau perusahaan yang akan membangun atau mendekorasi bangunan yang dimilikinya.
                     
      2.      Nama Usaha
Jika Anda sudah melakukan riset pasar dan Anda yakin dapat menyasar target yang Anda tuju, Anda dapat melanjutkannya dengan membuat nama perusahaan. Pilih nama yang marketable sekaligus menggambarkan ide usaha Anda. Misal, karena produk yang Anda jual adalah batu alam atau yang berhubungan dengan sesuatu yang diambil dari alam, Anda dapat menggunakan nama yang berhubungan dengannya. Contoh usaha batu alam yang telah menggunakan nama tersebut adalah: Sumber Alam Bersama, Nirma Alam, Kharisma Alam, King Stone Batu Alam, dan lainnya. Dengan penggunaan nama tersebut, nama perusahaan Anda bisa menjadi media informasi sekaligus promosi bagi para konsumen.

      3.      Produk dan Pabrik
Ini yang sebenarnya paling penting, Anda harus memahami produk yang akan Anda jual dan dari mana Anda mendapatkan Sumber Daya Alam. Konsumen pasti membutuhkan berbagai produk sesuai kebutuhan dan selera mereka. Ada banyak jenis batu alam yang bisa digunakan untuk dekorasi. Untuk batu ukuran, ada Batu Andesit, Batu Alur, Batu Candi, Batu Palimanan, Batu Susun Sirih, Batu Templek, Batu Sukabumi, dan lainnya. Untuk batu koral/kerikil pun ada banyak jenisnya. Ada Batu Alor, Batu Itali, Batu Kupang, Batu Bengkulu, Batu Merah Hati, Batu Pancawarna, dan lainnya. Selain batu ukuran untuk ditempelkan di dinding dan batu koral untuk ditabur ada beberapa jenis batu lainnya, seperti Batu Ornamen, sebuah batu yang dapat diukir menjadi ukiran gambar sesuai keinginan konsumen. Untuk mendapatkan produk tersebut Anda harus melakukan kerja sama dengan pengelola pabrik batu alam di berbagai kota. Yang sebelumnya harus Anda teliti ke berbagai wilayah di mana potensi alamnya seperti pegunungan, sungai, atau pantai mampu melahirkan batu-batu tersebut.

Contoh Batu Ukuran (Batu Andesit)
 
Contoh Batu Koral (Batu Kupang)

 
Contoh batu ornamen dengan ukiran pemandangan
Contoh Batu Stepping (pijakan)
Contoh dekorasi pemasangan Kolam Bali. Pemasangan Kolam Bali terdiri dari berbagai jenis batu yang disusun sedemikian rupa.
 
Contoh pemasangan batu alam yang sudah dipasang di dinding dan di lantai
      4.      Tempat dan Lokasi Usaha
Setelah Anda yakin dapat memahami proses penjualan batu alam dari hulu ke hilir, yang selanjutnya Anda harus pikirkan adalah memiliki tempat. Menjalani usaha batu alam berarti harus memiliki banyak pilihan produknya, sehingga dibutuhkan tempat yang cukup luas. Selain tempat yang luas, lokasinya pun harus strategis dengan berada di pinggir jalan. Sehingga, konsumen yang sedang melintas dapat dengan mudah memarkir kendaraannya bila mereka tertarik melihat-lihat produk Anda. Sesuaikan besar tempat usaha Anda dengan budget yang Anda miliki.

      5.      Karyawan
Memiliki karyawan usaha batu alam harus disesuaikan dengan tugasnya masing-masing. Bila usaha Anda baru akan dimulai, Anda cukup merekrut 1 orang karyawan yang bisa melayani konsumen dan ingin bekerja berat. Karena ke depannya ia akan mengangkat batu yang dikirim dari pabrik atau mengirimnya ke konsumen. Urusan pembukuan dan pemasaran biarkan Anda handle terlebih dulu. Ke depannya bila usaha Anda sudah berkembang, Anda harus mengangkat beberapa orang lagi untuk posisi yang sama ditambah posisi marketing dan administrasi. Posisi marketing tersebut nantinya akan mencari order ke rumah-rumah yang hendak mendekorasi batu alam, sedangkan posisi administrasi akan bertugas mencatat pemasukan dan pengeluaran serta mencatat hutang dan piutang perusahaan kepada pabrik. Selain karyawan internal untuk perusahaan Anda, nantinya Anda akan bekerja sama dengan tukang yang memiliki keahlian mendekor batu. Pendekor batu tersebut Anda pekerjakan bila ada proyek dari konsumen saja dengan sistem bayaran sesuai kesepakatan.
      6.      Pemasaran
Strategi pemasaran adalah hal terakhir yang perlu Anda persiapkan. Ketika Anda sudah menempati tempat, Anda harus berpikir bagaimana agar jangkauan perusahaan Anda semakin luas. Gunakan strategi pemasaran yang efektif agar banyak konsumen yang ingin menggunakan produk dan jasa Anda. Anda dapat mengumpulkan foto contoh pemasangan batu alam lalu Anda himpun di sebuah album, kemudian dapat Anda pasarkan melalui internet atau door to door.
(Baca juga: Tips Mengelola Keuangan untuk Pengusaha Pemula

Usaha dekorasi batu alam sekali lagi sama seperti jenis usaha lainnya. Bila Anda sudah tahu seluk beluk bisnis ini, paham bagaimana memasarkannya, kemudian bertemu dengan market yang tepat, usaha Anda dapat berkembang hanya tinggal masalah waktu.


PS: Bagi Anda yang akan atau sudah mulai membuka usaha batu alam, apakah ingin mendapatkan batu alam dengan harga grosir langsung dari distributornya? Langsung saja hubungi Sumber Alam Bersama di 081210268211. Pemilik: Hifdin Nafes. Alamat: Jl. Raya Bogor KM 34 (Samping toko baja Mulya Sari) Depok. Telah mensuplai berbagai batu alam untuk pangkalan-pangkalan batu di wilayah Depok, Bogor, Tangerang Selatan, Jakarta Selatan, dan Cikarang. Dari mulai batu koral sampai batu ukuran bisa didapatkan dengan harga penjual (grosir).

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

17 Responses to "Ingin Memulai Usaha Batu Alam? Ikuti Tips Ini"

  1. Thanks informasinya ya gan.. detail banget.. kira2 kisaran modal awal yang harus dikeluarkan berapa ya gan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Banyak pertimbangannya gan. Dari mulai besaran tempat sampai budget yang agan miliki.

      Delete
    2. Kerja sama sama saya aja mas batu alam saya punya wacana

      Delete
  2. Lengkap sekali, sukses terus bos usahanya amin..!

    AyoDesainRumah.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih mas sudah berkunjung, sukses juga untuk usaha mas.

      Delete
  3. Kalo saya mau buka usaha batubalam kira kira modal berapa ya mas ?

    ReplyDelete
  4. Kalo saya mau buka usaha batubalam kira kira modal berapa ya mas ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Rencana lokasi, luas, dan domisili usaha menentukan mas nanti untuk mengeluarkan budget berapa. Ini mempengaruhi cost distribusi dari pabrik ke pangkalan milik mas, berapa jauh jaraknya dari pabrik ke tempat produksi. Juga apakah mas sudah memiliki armada pribadi untuk pengiriman ke konsumen. Kalau untuk tahap awal pengembangan, dan anggap aja mas sudah memiliki armada dan tempat sendiri, mas cukup mengeluarkan biaya 10 - 15 jt untuk pengadaan barang dan gaji tenaga kerja di bulan pertama.

      Delete
    2. Kalau agan btuh batu alam ane siap menyuplai harga langsung dari pabrik ane kusus batu andesit lok ane cirebon klau berminat kontak ane aja gan WA 08194680527

      Delete
  5. Usaha batu alam ini bisa dikembangkan jadi ukm tidak? Kl bisa mohon pencerahan.. dan target pemasaran nya kemana saja?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk sasaran marketnya, konsumen batu alam lebih cenderung untuk kelas menengah dan menengah ke atas gan. Karena mereka yang akan menggunakan produk ini adalah mereka yang telah memiliki tempat tinggal sendiri dan ingin mempercantiknya melalu hiasan batu alam di halaman rumahnya.

      Untuk dikembangkan jadi UKM, tentu bisa. Usaha batu alam bisa dijalankan siapa saja dan bisa mempekerjakan masyarakat sekitar, gak perlu skill khusus. Walau perlu modal besar karena kita harus menyediakan berbagai jenis batu alam di toko kita.

      Trims gan sudah mampir, semoga bisa membantu.

      Delete
  6. Mungkin kalau ada yg mau kerja sma dgn sya slhkan hub WA081234415513... Sya bnyak stok btu alam juragan.. Sya dri TULUNGAGUNG jatim...

    ReplyDelete
  7. http://terbarudaripelangi.blogspot.com/2017/11/pelangi-punya-cerita.html

    ReplyDelete
  8. MarioQQ dengan Link Terhoki Se-asia 100% GAMPANG MENANG !
    - Minimal Deposit Hanya 10 Rb saja 🙂
    - Bonus Rolingan Terbesar
    - Bonus Rolingan Seumur Hidup
    - 100% FAIRPLAY
    - Saat Daftar Otomatis ID Pro +++ Luar Biasa !
    Masih banyak keunggulan menarik dari situs MarioQQ & Pastinya situs paling terbaik yang anda temukan selama bermain di situs lainnya nih 😍 .
    Tidak ada salahnya dicoba bergabung di situs kami nih !!!!
    Rasakan Malam Ini Juga !! DAFTAR MENJADI MEMBER SETIA TERHEBAT DI MARIOQQ 👌🏻
    Untuk Daftar bisa langsung di KLIK LINK NYA !!! { http://mario99. net/Register.aspx?lang=id }
    Atau bisa melalui kami langsung ya " di add saja sosial media "
    BBM : DC91DE02
    WA : WA : +62 821 4331 1663
    LINE : mari0qq
    https://marioqq-com.blogspot.com/2019/04/mario99-perilaku-hidup-mewah-para.html

    ReplyDelete
  9. Josssski.. sangat mmbantu. Tq

    ReplyDelete